Layanan
PT. Griyo Rahayu Widodo
Kami melayani berbagai jasa kontruksi di Jember dan sekitarnya, dengan proses pengerjaan yang cepat dan hasil yang maksimal. Jasa Kontruksi kami meliputi :
Kontraktor Bangunan
Kontraktor sering diidentikkan dengan orang yang menjalankan usaha di bidang jasa konstruksi, oleh karena itu sering kali disamakan dengan pemborong, padahal ada perbedaan antara kontraktor dan pemborong. Sistem kerja kontraktor berdasarkan kontrak tertulis, tetapi pemborong bekerja berdasarkan perjanjian lisan saja. Selain itu, kontraktor selalu berbadan hukum, sedangkan pemborong kebalikannya.
Pada Kontraktor bangunan ini merupakan jasa kontraktor bangunan yang melayani pekerjaan konstruksi, seperti pembangunan, pengoperasian, pemeliharaan, pembongkaran, dan pembangunan kembali sebagian atau keseluruhan bangunan gedung, rumah, ruko maupun bangunan sipil.
Jika Anda membutuhkan Jasa Kontraktor Bangunan yang profesional dan terpercaya, Percayakan saja pada PT. Griyo Rahayu Widodo – Kontraktor Bengkel Las Jember !!
Baja Berat / Ringan
Apa itu Baja ? Baja adalah paduan logam yang tersusun dari besi sebagai unsur utama dan karbon sebagai unsur penguat. Terdapat dua jenis kontruksi baja yaitu kontruksi baja berat dan baja ringan.
Konstruksi baja berat merupakan sebuah rangka baja yang tersusun dari beberapa batang baja yang dirangkai atau disambung menjadi konstruksi berbentuk segitiga. Konstruksi ini dipakai untuk atap bangunan, sebagai pengganti kayu atau cor beton, dan lain semacamnya. Biasanya, kontruksi baja berat digunakan untuk pembuatan bangunan-bangunan besar, seperti pembuatan gedung pabrik, gudang pabrik, gedung perguruan tinggi, atau juga rumah kategori besar.
Sedangkan untuk baja ringan sendriri merupakan suatu material bahan bangunan yang biasanya digunakan untuk konstruksi atap bangunan, baik itu untuk rumah, gudang, tempat parkir, pabrik, maupun bangunan lainnya. Baja ringan pada umumnya terbentuk dari bahan dasar campuran antara seng dan alumunium serta material tambahan lainnya yang kemudian dibentuk sesuai dengan profil yang diinginkan.
Jika Anda membutuhkan Jasa Kontruksi Baja Berat / Baja Ringan yang profesional dan terpercaya, Percayakan saja pada PT. Griyo Rahayu Widodo – Kontraktor Bengkel Las Jember !!
Interior Design
Membangun sebuah rumah tidak hanya mendirikan sebuah bangunan tetapi juga harus memikirkan bagaimana penataan tiap ruang yang ada di dalamnya. Penataan ruang tersebut akan sangat menentukan nyaman atau tidaknya sebuah rumah tersebut untuk ditinggal. Sebenarnya konsep utama dalam desain interior adalah menata ruang, termasuk gaya atau model apa yang hendak dihadirkan dalam ruangan tersebut. Namun, desain interior tidak sesimpel menata letak perabotan saja.
Penataan ruang dalam desain interior tidak sembarangan. Berbagai pertimbangan detail dihadirkan, mulai dari gaya atau desain apa yang diusung, material untuk furnitur untuk penunjang apa saja, posisinya bagaimana, bahkan sampai jarak antar satu perabot dan furnitur.
Jika Anda membutuhkan Jasa Interior Design yang profesional dan terpercaya, Percayakan saja pada PT. Griyo Rahayu Widodo – Kontraktor Bengkel Las Jember !!
Bengkel Las
Bengkel las adalah suatu usaha yang menyediakan jasa pengelasan untuk berbagai jenis logam, yang dimana pengelasan sendiri merupakan teknik penyambungan logam dengan cara mencairkan sebagian logam induk dan logam pengisi dengan tanpa tekanan atau tanpa logam penambah sehingga menghasilkan sambungan yang kontinyu.
Pengelasan yang menggunakan listrik ini biasanya digunakan untuk pengerjaan pembuatan pagar rumah, pintu, teralis, railing tangga, ranjang besi, pintu, tangga putar, meja makan besi, rak besi minimalis, kursi dan rangka atap baja/besi ringan.
Jika Anda membutuhkan Jasa Pengelasan yang profesional dan terpercaya, Percayakan saja pada PT. Griyo Rahayu Widodo – Kontraktor Bengkel Las Jember !!
Pengadaan Material Bangunan
Material bangunan merupakan setiap bahan yang butuhkan dan digunakan untuk tujuan kontruksi. Banyak bahan alami seperti pasir, tanah liat, kayu, batu dan lain-lain yang digunakan untuk membangun sebuah bangunan. Namun material alami saja tidak cukup untuk dapat membangun sebuah bangunan yang bagus dan kokoh. Tentu saja dibutuhkan material buatan untuk bisa membangun sebuah bangunan yang kuat dan mewah seperti, gedung, apartment, rumah mewah dan – lain.
Kami menyediakan berbagai jenis material bangunan, baik material alami maupun material/produk buatan. Untuk pembelian atau pemesanan material, Percayakan saja pada PT. Griyo Rahayu Widodo – Kontraktor Bengkel Las Jember !!